Inilah 6 Cara Teruji Menjadi Pakar Slide Presentasi

Inilah 6 Cara Teruji Menjadi Pakar Slide Presentasi

Apakah Anda ingin menjadi pakar slide presentasi?

Ingin bisa membuat desain slide presentasi keren untuk presentasi Anda?

Ingin bisa membuat desain slide presentasi untuk devisi kerja Anda?

Atau ingin mendapatkan keuntungan menjadi designer slide?

Jika salah satu atau beberapa hal di atas Anda inginkan, maka ulasan ini akan membantu memuluskan jalan Anda untuk melakukannya. Karena dalam ulasan ini saya akan mengajak Anda untuk 6 cara teruji menjadi pakar slide presentasi.

Jadi silakan Anda simak penjelasan di bawah ini. Kemudian pahami dan praktikkan. Percayalah menjadi pakar slide presentasi tidak bukan lagi impian.

1. Pahami ilmu desain slide dengan benar

Jika Anda ingin menjadi pakar slide maka hal pertama yang harus Anda lakukan adalah memahami konsep ilmunya. Anda harus tahu teorinya dulu. Karena tanpa tahu teori mustahil Anda bisa mendesain slide dengan baik.

Teori desain itu bermacam-macam, mulai dari prinsip dasar desain, proses yang benar dalam mendesain, teori warna, tipografi atau yang lainnya. Bahkan untuk sekedar memilih chart saja, Anda juga harus tahu teorinya. Karena setiap chart itu memiliki fungsi yang berbeda. Harus disesuaikan dengan jenis data dan tujuan penggunaan data.

Intinya dalam tahap ini Anda  harus menguasai  teori desain dengan baik.

Terkait dengan hal ini saran saya belajarlah dari buku-buku yang dibuat olah para praktisi desain yang sudah punya pengalaman.

Beberapa buku pilihan yang bisa Anda jadikan rujukan diantara:

  • Buku Presentation Zen
  • Buku Slideology
  • Buku The Visual Slide Revolution
  • Buku The Non Designer Presentation Boolk
  • Buku Beyond Bullet Point
  • Buku Slide Design Mastery
  • Buku Amazing Slide Presentatiin
  • Buku Digital Great Presentation Design

Daftar di atas adalah  beberapa daftar buku pilihan yang khusus membahas tentang desain slide. Anda dapat belajar dari buku-buku tersebut tentang teori atau konsep cara mendesain slide yang baik.

2. Kuasai Keterampilan Menggunakan Aplikasi Presentasi

Terkait dengan alat yang paling umum adalah powerpoint, meski untuk beberapa orang yang menggunakan max mungkin  juga yang menggunakan keynote.

Tapi itu tidak jadi masalah, karena yang penting bukan alatnya, yang penting adalah bagaimana Anda bisa menggunakannya.

Apakah itu powerpoint atau keynote sama saja.

Jadi jika Anda sudah menguasai ilmunya, maka selanjutnya Anda juga harus menguasai keterampilan dalam menggunakan alatnya. Minimal tahu fitur-fitur utama kemudian mengoptimalkan penggunaan fitur-fitur tersebut.

Jika Anda pengguna powerpoint dan masih merasa kesulitan menggunakan powerpoint untuk mendesain slide profesional, Anda bisa belajar dari panduan video tutorial yang sudah kami siapkan.

>Downlod Video Tutorial Cara Mendesain Slide Dengan Powerpoint <<

3. Ketahui sumber pendukung yang bisa Anda gunakan

Supaya slide yang Anda buat semakin memukau Anda juga butuh sumber daya pendukung, diantaranya adalah gambar, vector atau icon.

Dan untuk itu Anda harus tahu di mana Anda bisa mendapatkan gambar yang berkualitas, mendapatkan vector dan icon untuk kebutuhan slide presentasi Anda.

Terkiat dengan mendapatkan gambar Anda bisa baca ulasan saya mengenai 20 situs tempat download gambar gratis berkualitas di internet.

Untuk mendapatkan vector ada bisa berkunjung ke situs freepik

Sedangkan untuk mendapatkan icon Anda bisa mengunjungi situs fancy icons, Icons pedia dan icon finder.

4. Kuasai software optimasi gambar

Sebenarnya ini tidak harus, karena tanpa software pendukung pun Anda tetap bisa membuat slide yang bagus.

Tapi jika Anda ingin lebih profesional lagi, khususnya untuk Anda yang ingin menjadi designer profesional menguasai sofware pendukung selain powerpoint sangat saya rekomendasikan.

Dan salah satu software rekomendasi saya adalah photoshop.

Kenapa?

Karena photoshop memang software khusus untuk mengolah gambar.

Dengan menguasai photoshop maka Anda akan dapat membuat tampilan gambar pada slide Anda lebih menarik lagi, bahkan jika Anda menguasai teknik-teknik manipulasi gambar, slide Anda akan jauh lebih berkelas dan lebih unik.

5. Dapatkan Inspirasi Membuat Slide Dari Slide Kelas Dunia

Salah satu cara lain  untuk meningkatkan kemampuan Anda membuat slide presentasi adalah dengan belajar dari slide presentasi kelas dunia yang dibuat oleh designer profesional yang handal.

Lantas di mana kita bisa mendapatkan slide kelas dunia tersebut?

Ada satu tempat terbaik yaitu slide share.

Slideshare adalah website berbagi slide presentasi online terbesar di dunia. Di sana Anda belajar dan mencari inspirasi untuk membuat slide kelas dunia dari berbagai macam topik. Mulai dari pendidikan, marketing, bisnis, manajemen dan lain sebagainya.

Tapi perlu diingat karena pengguna slideshare begitu banyak, Anda juga harus jelas memilih slide-slide yang akan Anda jadikan inspirasi. Karena jujur saja, tidak semua slide yang ada di sana memenuhi kaidah desain slide seharusnya.

Terus bagaimana cara menemukan slide yang baik sebagai inspirasi?

Sangat mudah.

Pertama silakan Anda buat akun di slideshare

signup slideshare

Ada tiga pilihan untuk mendaftar. Bisa menggunakan akun linkedin, bisa mengunakan akun facebook atau buat akun sendiri di slideshare.

Kedua, follow akun pakar slide profesional

Kenapa harus Anda follow?

Ini supaya saat mereka menerbitkan karya slide baru Anda akan mendapat update dari slide share di beranda akun slideshare Anda.

Berikut ini adalah beberapa akun pakar slide profesional yang bisa Anda follow.

  1. Slide that rock
  2. Ethos 3
  3. Empowered Presentation
  4. Big Fish Presentation
  5. The Presentation Designer
  6. Jesse Desjardin
  7. Rona Binham

Silakan Anda buka masing-masing akun di atas setelah itu, Anda klik follow di bagian sebelah kiri tampilan slide dan koleksi slide.

follow pakar slide

 

Ketiga, intip slide-slide dari masing-masing pakar slide.

Setelah masing-masing akun sudah Anda follow.

Selanjutnya silakan Anda intip slide-slide dari masing-masing pakar slide.

 

intips slide pakar slide

Keempat, download slide karya mereka supaya bisa Anda pelajari di rumah.

Jika anda tidak bisa selalu online, saran saya download slide-slide miliki pakar slide tersebut supaya dapat Anda lihat dan pelajari di rumah.

Caranya, buka slide yang Anda pilih. Kemudian klik pada judul di bawah tampilan slide.

bukaslide

 

Kemudian akan muncul tampilan seperti gambar di bawah.

dashboar slidedownload

 

Selanjutnya silakan Anda scrol ke bawah dan klik button download di bawah tampilan slide yang Anda buka. Kemudian akan muncul pop up untuk melanjutkan proses download yang akan Anda lakukan.

klik button download

lanjutan proses download

 

Setelah pop up seperti di atas muncul, selanjutnya klik pada teks “No Thank Continue To Download”. Secara otomatias setelah teks tersebut Anda klik maka file slide akan terdownload.

Tapi perlu saya ingatkan juga, jika file tidak bisa di download maka tidak akan ada menu download. Itu artinya Anda hanya  bisa melihat slide tersebut, tapi tidak mendownloadnya untuk Anda pelajari di rumah.

Itulah beberapa cara mendapatkan slide profesional di slideshare yang bisa Anda gunakan sebagai bahan inspirasi Anda.

6. Berbanyak Latihan Membuat Slide

Untuk mengasah skill Anda maka tidak ada cara yang lebih baik kecuali sering melakukan  latihan atau sering praktek membuat slide.

Katakanlah Anda menguasai semua empat hal yang sudah saya sebutkan sebelumnya. Tapi jika Anda tidak sering latihan maka kemampuan Anda hanya akan begitu-begitu saja. Mungkin Anda bisa membuat slide yang baik, tapi untuk bisa menciptakan slide yang benar-benar unik mungkin agak sulit.

Karena itulah jika Anda benar-benar ingin menjadi pakar slide maka ciptakan sedikit waktu ditengah kesibukan Anda untuk memperbanyak praktek.

Kesimpulan

Demikianlah ulasan tentang 6 cara teruji menjadi pakar slide presentasi.

Saya ulangi sekali lagi 6 cara tersebut adalah:

  1. Pahami konsep ilmu dengan slide dengan baik
  2. Kuasai keterampilan menggunakan aplikasi presentasi
  3. Ketahui sumber pendukung yang bisa anda gunakan
  4. Kuasai software optimasi gambar
  5. Dapatkan inspirasi membuat slide dari slide kelas dunia
  6. Berbanyak latihan

Silakan Anda terapkan cara di atas. Di jamin kemampuan Anda dalam mendesain slide akan semakin berkelas.

 

 

2 Comments

  1. buku-buku ini dapetnya dimana mas Rona?

    Buku Presentation Zen
    Buku Slideology
    Buku The Visual Slide Revolution
    Buku The Non Designer Presentation Boolk
    Buku Beyond Bullet Point
    Buku Slide Design Mastery
    Buku Amazing Slide Presentatiin
    Buku Digital Great Presentation Design

    ebook atau buku?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *